Sabtu, 19 Januari 2013

mimpi tentang kehidupan

aku sedang ingin bermimpi. mimpi yang kemudian menjadi obsesi dan berharap menjadi nyata. ini soal masa depan memiliki keluarga kecil yang selalu menjaga kehangatan dalam kesederhanaan.
okey, kita mulai..
memiliki sebuah keluarga kecil adalah impianku. satu istri, satu suami dan dua anak, lakilaki dan perempuan, ini idealnya. bermimpi memiliki seorang pria yang menjadi partner hidup, setia hingga mati. sederhana, simple dan tidak mudah ditebak. karakter yang seperti cocok dipadukan dengan karakter yang ku miliki. seorang pria yang pertama kali ku kenalkan dengan islam, seorang pria yang kemudian dengan yakin memutuskan menjadi mualaf, bukan karena wanita yang ingin dia nikahi (aku), tapi karena hidayah tuhan, seorang pria yang membimbingku ke jalan yang benar sebagai seorang istri solehah, dan seorang pria yang pada akhirnya menuntunku lebih banyak mengenai nilai nilai islam dan kehidupan.
kelak aku ingin punya dua anak dari benih yang kau tuai dalam rahimku. aku ingin mereka bisa menjadi wakil dari aku dan kau ketika tugas kita didunia nanti sudah habis. laki laki bernama jagat, dan perempuan bernama raya. dua buah nama yang dapat mewakili semesta. dan sebagai simbol betapa tuhan sungguh mencintai umatnya dengan jagat-raya yang ia ciptakan untuk menyokong kehidupan manusia di dunia.
entah tuhan merestui atau tidak, tapi ini mimpiku. aku ingin menjadi seorang ibu dari anak anak cerdas nan pemberani. selalu menjunjung tinggi nilai nilai kebenaran dan membela perempuan. senantiasa berbagi pada sekitar dan menjadi tauladan untuk keluarga, agama, bangsa dan negara.

#30HariMenulisSuratCinta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar